Logo

Toko Keramik Indonesia

Mengapa Tokokeramik.com Gratis??

Mungkin bukan itu yang kamu fikirkan..

Sebelumnya izinkan saya mengucapkan Terima Kasih karena anda telah meluangkan waktu untuk mempelajari tentang saya dan saya merasa terhormat karena anda mempertimbangkan untuk menggunakan layanan ini

Saya Rahman, Pendiri Toko Keramik Indonesia, saya akan membantu anda memperjelas beberapa hal berikut :

  • Siapa Saya ?
  • Apa itu Toko Keramik Indonesia
  • Mengapa menyediakan layanan GRATIS ???
  • Apa Visi saya membangun layanan ini ?

Siapa Saya ??

Saya dibesarkan di antara keluarga saya yang memiliki bisnis bahan bangunan terutama keramik dan granit, di awal karir saya bekerja di industri ini, saya sebagai marketing atau sales di toko keramik milik paman saya.

Di tengah pekerjaan itu, saya memiliki hobi untuk menulis kode program komputer di malam hari, setiap hari saya berlalu seperti itu, bekerja sebagai sales di siang hari dan menulis program komputer di malam hari.

Ditempat saya bekerja, kami biasanya menyimpan semua daftar harga barang melalui whatsapp, ketika ada harga yang berubah, bagian administrasi akan mengumumkan nya di whatsapp, tapi itu sangat tidak efektif mengingat whatsapp mengurutkan pesan dari yang terbaru tetapi beberapa barang yang jarang berubah harga akan tertimbun di whatsapp yang mana akan sangat sulit ditemukan, dan itu sangat sering menimbulkan perselisihan.

Saya membuat aplikasi sederhana untuk mengatur kelola harga barang sehingga bagian administrasi mudah untuk memperbarui harga dan kami sebagai sales akan selalu mendapatkan harga yang paling sesuai, dan itu membuat masalah terselesaikan.

Saya sangat terobesesi saat itu untuk membuat sesuatu yang lebih besar, banyak program yang kemudian saya buat tetapi mungkin terkadang tidak relavan tetapi saya tidak pernah menyerah berinovasi dan menciptakan hal baru.

Apa itu Toko Keramik Indonesia

Toko Keramik Indonesia berfokus pada distribusi barang secara digital dimana toko keramik dapat membuat toko online mereka sendiri dan kami akan membantu mengelola nya sehingga pemilik toko akan merasakan manfaatnya bahkan kurang dari 10 menit sejak mereka mendaftar.

Saya dan pemilik toko akan berbagi tugas.

Tugas saya sebagai pemilik platform :

  • Mengumpulkan barang dari berbagai brand di wilayah sekitar pemilik toko agar pemilik toko dapat menambahkan barang itu ke toko online mereka hanya dengan 1x klik tombol.
  • Membantu melacak aktivitas seperti klik dan cari dari toko online mereka dan membuatkan dashboard analisa untuk memudahkan pemilik toko mempelajarinya.
  • Menjaga situs mereka tetap menyala dan membuat nya selalu tersedia.

Tugas anda sebagai pemilik toko :

  • Menambahkan barang ke toko online dari barang yang disediakan di Platform (diambil dari wilayah sekitarnya).
  • Mengatur logo, banner, nomor whatsapp untuk pemesanan dan alamat maps yang mungkin bisa tampilkan atau tidak pada toko online.

Mengapa menyediakan layanan GRATIS ???

Saya meluncurkan Toko Keramik Indonesia di Januari 2024 setelah mungkin 1 tahun pengembangan sistem ini sendirian.

Saya bukan yang pertama di ranah distribusi barang bahan bangunan, beberapa perusahaan sebelum saya bahkan sudah listing di bursa efek indonesia dan bernilai triliunan

Saya bunuh diri bisnis jika saya memutuskan melawan mereka, jadi saya mempelajarinya dan melengkapi celah yang saya anggap dapat saya masuki dengan mudah dan murah

Jangan membodohi diri sendiri dengan berpikir bahwa pesaing Anda tahu lebih banyak daripada Anda, opini dan ide itu seperti siku - setiap orang punya dua. Lakukan riset untuk mendapatkan wawasan, dukung dengan firasat Anda.. dan yang paling penting, jadilah bersiap untuk bersabar.. sangat.. sabar. Dibutuhkan setidaknya satu dekade untuk membangun kesuksesan ‘semalam‘.

Saya mempelajari industri ini dan mencoba membuat solusi yang orang lain anggap ide bodoh, bahkan saya pernah di marahi dengan kalimat "buat apa membuat toko online untuk toko keramik, memangnya kamu mau kirim keramik pakai pesawat ?".

Statement itu tidak sepenuhnya salah karena memang bisnis keramik adalah bisnis yang regional tetapi coba jawab pertanyaan saya ini.

Bagaimana kamu mengingat semua keramik dari berbagai brand yang sudah ada saat ini ?

Bagaimana jika ada pelanggan mu yang ingin melihat barang di toko mu bahkan saat kamu liburan di bali ??

mungkin kamu akan berfikir untuk melakukan spam ke mereka dengan mengirimkan semua foto keramik yang tersimpan di galeri mu

bagaimana jika pelanggan yang ingin melihat barangmu lebih dari 1 orang. yakin untuk melakukan spam foto melalui whatsapp?, tentu toko online dapat membantumu di posisi ini.

Dunia saat ini sudah berubah, teknologi sangat berkembang pesat, pelanggan anda mengharapkan informasi dari anda secepat mungkin, tapi tidak semua toko keramik memiliki kapasitas itu, oleh karena itu saya merasa toko online sangat membantu.

Jadi, bagaimana saya membuat ini benar benar gratis :

Sederhana, saya yang merencanakan, saya memprogram sistem, saya yang melakukan pemasaran dan saya yang melakukan semuanya, dan biaya bisnis ini sangat murah bahkan tidak sebanding dengan ucapan terima kasih dari banyak orang-orang yang merasa terbantu dengan kehadiran saya.

Jika Anda fokus pada pesaing Anda, maka Anda tidak fokus pada pelanggan Anda – berkomitmenlah untuk sedekat mungkin dengan pelanggan Anda, benar-benar jatuh cinta dengan masalah yang Anda selesaikan untuk mereka, dan Anda tidak akan kalah.

Saya menjadikan Anda, pelanggan, mitra, partner dan saya menjadikan misi dan tujuan saya untuk membawa Anda lebih dekat dengan pelanggan untuk membantu Anda mengembangkan bisnis, dan saya berkembang bersama Anda dalam perjalanan kewirausahaan Anda.

Tidak mungkin saya memasuki ruang yang sangat kompetitif dan penuh sesak, dan hanya mencoba membuat hal yang sebenarnya sama tetapi dibungkus agar terlihat lebih baik. Itu adalah bunuh diri wirausaha.

Jadi saya mengabaikan pesaing saya, dan berfokus pada pelanggan. sebuah strategi yang banyak orang anggap sebagai 'menutup mata pada pesaing dan hanya membuka mata untuk pelanggan' saya menyebutnya sebagai rahasia kesuksesan.

Hasilnya tokokeramik.com memberikan layanan 24x7x365 untuk banyak toko keramik secara nasional. saya tidak pernah tutup, Anda selalu dapat saya layanani bahkan mungkin saat saya sedang tertidur pulas.

Apa Visi saya membangun layanan ini ?

Setiap organisme hidup di planet ini ada untuk melayani makhluk lain.

Matahari memberi cahaya dan panas. Lebah menyerbuki bunga dan memberi kita madu. Beberapa hewan memberikan hidupnya agar yang lain dapat berkembang.

Tujuan saya di sini, sama seperti makhluk hidup lainnya di dunia dimana kita semua hidup berdampingan, saya memberi sebanyak yang saya bisa. Baik itu alat, pekerjaan, waktu, uang, kepedulian, peluang, empati dan kasih sayang.

Misi Saya Adalah :

Akses yang Setara terhadap Peluang Untuk Semua bisnis

Terlepas dari ukuran atau lokasinya, setiap toko keramik harus memiliki akses terhadap alat terbaik untuk berkomunikasi dan bertransaksi dengan pelanggan mereka, dan saya hanya melakukan monetisasi di titik dimana pelanggan saya memperoleh nilai dan manfaat, bukan hanya dengan memberikan atau membatasi akses ke fitur tertentu.

Dan pada akhirnya, saya menyadari bahwa anda tidak perlu membayar untuk berkomunikasi dengan pelanggan anda, mereka adalah pelanggan anda dan buat apa anda membayar untuk berkomunikasi dengan pelanggan anda sendiri.

Kesimpulan

Sepertinya anda membaca tulisan saya dengan sangat lama.

Industri ini adalah kue yang sangat besar, saya tidak akan mampu menghabiskannya sendirian, saya memerlukan kolaborasi yang solid untuk para penggiat di industri ini untuk menciptakan manfaat yang lebih besar lagi.

Fikirkan saja bahwa kita akan menciptakan perusahaan raksasa bernilai jutaan dollar walaupun saya masih 23 tahun dan masih bekerja sendirian di balik laptop saya setiap hari.

Silahkan terhubung dengan saya di sini

Logo

Toko Keramik Indonesia

Toko Keramik Indonesia Dikelola Oleh Sarrahman